Search

Ridwan Kamil Antar Bahlil ke TPS Pancoran Sebelum Berangkat Nyoblos di Bandung

JAKARTA, (ERAKINI) - Calon Gubernur Jakarta nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK) dijadwalkan mencoblos di Kota Bandung, Jawa Barat pada Rabu (27/11/2024) siang ini. Namun, sebelum bertolak ke Bandung, Ridwan Kamil akan mengantarkan ketua umum Partai Golkar, Bahlil Lahadalia ke TPS yang ada di Pancoran, Jakarta Selatan. 

Ridwan Kamil mengatakan, alasan harus mengantarkan Bahlil ke TPS sebab dirinya maju Pilkada 2024 dari Partai Golkar. Hal itu, kata dia, sebagai adab sebagai kader. 

"Saya, kenapa dengan Pak Bahlil? Karena saya berangkat dari Partai Golkar. Jadi, menurut adabnya, hari ini saya akan mengantar Pak Bahlil untuk mencoblos di TPS rumah beliau di kawasan Pancoran, Jakarta Selatan," ujar Ridwan Kami, Rabu (27/11/2024). 

Rencananya, Ridwan Kamil akan melaksanakan pencoblosan di kediamannya di Bandung, Jawa Barat. Setelah itu, ia akan kembali ke Jakarta untuk memantau hasil perhitungan cepat (quick count) Pilkada DKI.

RK juga menyatakan optimisme terkait kemampuannya dalam meraih kemenangan dalam Pilkada Jakarta. Meskipun demikian, ia menegaskan bahwa ia tetap menyerahkan hasil akhir kepada Tuhan.

"Optimistis itu sudah menjadi sifat saya. Rasanya saya tetap optimis, tapi kita tidak bisa mendahului takdir. Sebagai pelajaran, siapa pun yang masuk ke kontestasi harus siap menang dan siap juga jika tidak menang," pungkasnya.

advertisement